Manfaat Terong Untuk Ibu Hamil

Terong merupakan buah yang di jadikan sayur oleh para ibu hamil yang memiliki manfaat bila di konsumsi. Baik dengan di masak terong balado, sambal terong ataupun dengan terong kecap. Rasa yang berfareasi pada masakan terong membuatnya tidak bosan untuk terus di nikmati.

Alasan mengapa terong dapat memiliki khasiat untuk ibu hamil itu sebab kandungan nutrisi di dalamnya yang cukup banyak membuat terong cukup di perhatikan dalam menu masakan sehari-hari. Berikut ini informasi nilai gizi yang di kutip dari situs wikipedia luar : 

Manfaat Terong Untuk Ibu Hamil

Informasi Nilai Gizi Terong per 100 g
Energi 104 kJ
Karbohidrat 5,88 g
Gula 3,53 g
Serat makanan 3 g
Lemak 0,18 g
Protein 0,98 g
Kandungan Vitamin 
Tiamin (B1)  0,039 mg
Riboflavin (B2)  0,037 mg
Niacin (B3)  0,649 mg
Asam pantotenat (B5)  0,281 mg
Vitamin B6 0,084 mg
Folat (B9)  22 ug
Vitamin C  2,2 mg
Vitamin E  0,3 mg
Vitamin K  3,5 mg
Kandungan Mineral
Kalsium  9 mg
Besi  0,23 mg
Magnesium  14 mg
Mangan  0,232 mg
Fosfor  24 mg
Kalium  229 mg
Zinc  0,16 mg

Informasi nilai gizi di atas membutkikan kalau terong merupakan salah satu sayuran yang memiliki manfaat untuk ibu hamil. Kesemua nutrisi yang berupa protein, vitamin dan mineral memilki kegunaan yang berbeda-beda walaupn terkadang beberapa mineral dan vitamin harus bekerja sama untuk bisa di serap oleh tubuh. 

Manfaat Terong Untuk Ibu Hamil

Berikut ini manfaat yang bisa di peroleh oleh tubuh ibu hamil bila mengkonsumsi buah terong : 

Menyehatkan Pencernaan Ibu Hamil
Kandungan serat pada terong dapat mengikat karsinogen dalm usus sehingga membuat karsinogen mudah di bawa dan di keluarkan dengan cepat melalui saluran pencernaan. Selain itu serat terong juga membantu mengeluarkan limbah tanpa meninggalkan residu dalam usus sehingga pencernaan ibu hamil lancar dan terjaga kesehatannya.

Membantu Memperkuat Tulang
Kalsium dan vitamin K berkerja sama untuk memperkuat tulang ibu hamil. Terong memilki mineral dan vitamin ini sehingga tulang menjadi lebih sehat. Taukah Anda kalau vitamin K itu adalah zat yang mengikat kalsium pada tulang? jadi kalsium saja tidak cukup untuk menjaga kesehatan tulang. 

Sayur Yang Bertenaga 
Ada beberapa mitor kalau makan terong itu dapat membuat tubuh kita lemas, padahal kalau lita tinjau berdasarkan kandungannya terong memiliki karbohidrat, lemak dan gula yang kesemuanya adalah sumber tenaga untuk tubuh. Ibu hamil butuh energi atau tenaga lebih banyak dari pada saat sedang tidak hamil.

Mengandung Asam Folat 
Folat sangat di butuhkan oleh ibu hamil dan wanita yang merencanakan kehamilan, sebab asam folat berguna untuk pembetnukan organ janin dan menjaga kesehatan syaraf janin dan ibu hamil. Untuk informasil lebih lanjut baca post seblumnya ( Pentingnya Asam Folat Untuk Ibu Hamil)

Mencegah Kekurangan Sel Darah Merah
Sel darah merah penting untuk menjaga kesehatan, orang yang kurang sel darah merah akan lemas, lelah,lunglai. Zat besi pada terong berguna untuk melancarkan pembentukan sel darah merah pada darah ibu hamil.

Menjaga Kesehatan Kulit Ibu Hamil
Kulit sehat di tandai dengan cukupnya vitamin dan mineral pada tubuh, salah satu vitamin kulit adalah vitamin E. Nah kebetulan di dalam terong juga terkandung vitamin E yang bermanfaat untuk menjaga elastisitas kulit dan peremajaanya.


Memperkuat Daya Tahan Tubuh Ibu Hamil
Tubuh yang sehat akan terjaga dari berbagai gangguan kesehatan. Terong adalah saur yang kaya akan vitamin dan minerel seperti vitamin C yang berguna sebagai antioksidan dan juga zinc yang mebantu menjaga kesehatan tubuh ibu hamil. Sama halnya (Manfaat Jagung Untuk Ibu Hamil) juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh.

Notebook : Jagalah kesehatan tubuh ibu hamil dengan istirahat yang cukup, memakan makanan yang bergizi dan hindarilah stres berkepanjangan. Hindari juga mengkonsumsi obat-obatan kimia, bila terpaksa menggunakannya di sarankan harus dengan saran dokter.

Semoga artikel manfaat terong untuk ibu hamil memberikan manfaat untuk para pembaca, bila ada yang di tanyakan bisa melalui kolom komentar, yuk kita diskusi bersama. Sekian, sampai jumpa di postingan berikutnya dan salam senyum.
loading...

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Manfaat Terong Untuk Ibu Hamil"