Test Pack Negatif Apakah Ada Kemungkinan Hamil

Mungkinkah hasil testpack negatif Ada Kemungkinan Hamil? Kemungkinan iya, sebab berdasarkan pengalaman dari beberapa ibu hamil yang ada di forum kehamilan menceritakan pengalamannya menggunakan test pack dan hasilnya adalah negatif pada hal sebenarnya dia telah hamil. 

Apakah hasil yang negatif pada test pack ini mutlak anda tidak hamil? Belum tentu, sebab munculnya hasil negatif ini bisa di sebabkan karena test pack yang error, penggunaan yang tidak tepat, gangguan kesehatan, ketidak teraturan siklus haid dan apabila Anda benar-benar tidak hamil.


Berdasarkan pengalaman salah satu ibu hamil di forum mengungkapkan pengalamannya saat menggunakan test pack setelah terlambat datang bulan lebih dari lima hari masih menunjukkan hasil yang negatif dan melakukan test kehamilan kembali setelah terlambat 13 hari baru muncul garis samar yang mengindikasikan hamil.

Ada juga ibu hamil yang terlambat satu bulan hasil testpacknya masih negatif hingga keterlambatan 3 bulan baru mendapatkan hasil testpack positif.

Hasil testpack yang negatif cukup di ragukan apa bila keterlambatan datang bulan masih berlangsung, jadi selama haid belum juga datang Anda jangan patah semangat ya untuk terus mencoba di hari-hari selanjunya agar lebih memastikan kehamilan Anda.

Apa bila dua minggu hasil tes kehamilan masih negatif dan terlambat haid masih berlangsung, berikutini hal yang harus Anda lakukan :

# Gunakan  kembali testpack di minggu ke 3
# Pakailah testpack yang lebih sensitif
# Gunakan testpack pada waktu pagi hari di urine pertama Anda
# Minggu ke 3 tidak kunjung positif, lakukan USG atau bila perlu tes darah
#. Tetap negtif setelah USG, sebaiknya segeralah memerikasakan kesehatan.

Saya rasa juga perlu di bahas apa saja faktor yang menyebabkan hasil testpack negatif yang seharusnya positif, berikut ini ulasannya :

1. Alat Tes Yang Telah Rusak
Semua alat yang telah rusak tidak akan mampu bekerja sebagaimana mestinya, salah satunya adalah testpack. Testpack yang rusak tidak akan dapat mendeteksi hormon hCG dalam urin Anda.

2. Testpack Yang Kurang Sensitif
Setiap wanita memiliki kemampuan memproduksi hormon hCG yang berbeda. Bisa jadi homon hCG anda terlalu rendah dari pada wanita pada umumnya sehingga Anda membutuhkan testpack yang lebih sensitif untuk mendeteksi hCG dalam urin Anda.

3. Tidak Menggunakan Testpack Sesuai Petunjuk
Salah dalam penggunaan testpack juga dapat mengakibatkan hail negatif, oleh sebab itu pahamilah instruksi penggunaan testpack agar anda tidak mendapatkan hasil negatif yang palsu.

Artikel Terkait Lainnya :
Seberapa Akurat Alat Tes Kehamilan (Test Pack)
Hasil Test Pack Samar, Mungkin Ini Penyebabnya

Apasih Hormon hCG Itu ?
hCG adalah singkatan dari human chorionic gonadotropin yang merupakan hormom kehamilan yang diproduksi di dalam plasenta setelah terjadi pembuahansel telur. Peran test pack dalam hal ini adalah mendeteksi adanya hormon kehamilan ini di dalam urin kita, apa bila terdeteksi berarti bisa di pastikan Anda hamil.

Biasanya merk testpack mengklaim produknya memiliki tingkat kesensitifan hingga 99,5% dan mampu mendeteksi hingga kadar hCG sangat rendah 5 mlU/ml, pada hal umumnya testpack mampu mendeteksi hCG pada kadar setidaknya 25 m1U/ml.

Kesimpulannya Apakah Hasil Test Pack Negatif Ada Kemungkinan Hamil? Iya kemungkinan masih ada asalkan keterlambatan datang bulan masih berlangsung. Semoga artikel ini bermanfaat untuk para pembaca, sampai jumpa dan salam senyum.
loading...

Postingan terkait:

10 Tanggapan untuk "Test Pack Negatif Apakah Ada Kemungkinan Hamil"

Unknown mengatakan...

ada sedikit pertanyaan dokter.
saya kemarin senin ngetes pakai tespek dan hasilnya 2 garis tetapi yg satu hampir tidak terlihat.
akan tetapi, selasa dan rabu pagi saya test lagi kok hasilnya jadi negatif benar" negatif.
menurut dokter itu benar yang mana? tetapi saya juga terlambat haid.
terima kasih

Unknown mengatakan...

Selama haid masih berlangsung masih ada kemungkinan hamil, sebaiknya penggunaan tespack diulangi pada hari minggu ini atau senin untuk memastikan kembali. Jika masih negatif dan masih telambat haid sebaiknya memeriksakan diri kerumah sakit atau tim medis yang membidangi kandungan.

Unknown mengatakan...

Assalamu'alaikum dok.
Saya mau tanya.
Udh 2bulan ini saya terlambat 2bln dan sempat bulan lalu saya keluar flek cmpur darah sih tapi itu hanya smpe 4hri dan itupun kebnyakan flek coklatnya yg klur.saya jg sdh tespek brpa kali dan hasilnya selalu saja negatif saya sangat kecewa.padahl akhir2 ini PD saya agak sakit dan putingnya pun ikutan sakit.dan sering buang air kecil.sesak.kadng nafsu makan tinggi kadng jg biasa2 saja.dan perut agak sakit2 sih.😭
Saya sdh pernh ke dokter prktk di tspk tapi hasilnya negtif pas di USG katanya ada benih di dlm rahim saya.tpi dokternya bilang saya pernh ke guguran.tapi mmng sih saya smpt ke guguran tapi itu bulan 10 2015.itu sdh lama bget.dokter jg bilang klo saya smpe 3bulan tddg ada haid dan sya mersakan tanda2 khmilan berrti itu udh jadi tpi klo saya haid di surh ke sana ulang untuk di priksa.
Tolong dok apa saya ini hmil atau gi mana.saya sdh ingin sekli punya dedek.😭😭😢😢

Unknown mengatakan...

ijin untuk bertanya dok:
tanggal 18 April sy dikuret setelah keguguran 9w 5d. 14,15,16 mei, mens pertama setelah kuret. Juni 13,14,15 mens kembali. sampai sekarang, 20 Juli sy blm mens juga, sudah 3x testpack, hasil negatif, perut bawah terkadang merasakan nyeri yg hilang timbul, hilang timbul. kapan sy harus memeriksakan diri ke dokter kandungan???

Unknown mengatakan...

@ Bunda Nurian Lubis : Saran saya sebaiknya besok Anda konsultasikan pada dokter dan ceritakan dengan sebenar-benarnya pada dokter agar mendapat penanganan yang tepat.

Unknown mengatakan...

Mau tanya. Masa subur saya tanggal 26 - 30 september. Jadwal haid saya bulan ini harusnya tanggal 15 oktober. Berapa hari ini saya merasa pusing dan mual setelah makan dari pagi sampai sore. Sementara jadwal haid beberapa hari lagi... Apakah ada kemungkinan saya hamil.? Tapi 3 hari yg lalu saya coba TP hasilnya negatif..terima kasih...

Unknown mengatakan...

Kemungkinan Mba Risa Zulfa hamil,,, walaupun hasil tespack negatif karena ada beberapa faktor,,, silahkan di coba lagi seminggu kemudian ya,, semoga hasilnya sdah positif :-)

Unknown mengatakan...

Dokter saya kemarin hpht nya 18 sept, sudah beberapa hari badan rasanya ga enak, sering cape,punggung rasanya sakit,kepala sering keleyenga,mudah lapar kira2 2jam sekali,pengennya tiduran terus td sore saya coba testpack yang murah hasilnya negatif. Terus sillus haid saya juga semenjak nikah 9bln yang lalu ga karuan setiap bulannya, . Apa ada kemungkinan hamil walo negatif?? Trimakasih dokter sebelumnya

Unknown mengatakan...

Kalaiu kemungkinan hamil ada mba PUtri Utami, apa lgi jika di ikuti gejala awal kehamilan seperti yang mba alami sekarang,,,, saran saya coba gunakan lagi testpack seminggu lag,,, jika hasilnya tetep negatif sebaiknya pergi kedokter untuk pemeriksaan kehamilan lebih dalam. Terimakasih semoga membantu

Unknown mengatakan...

Mau tanya ..saya terakhir haid tgl 28 sept dan selesai tgl 7 okt.dan sampai tgl 13 november saya tidak haid namun saya tespeck hasilnya negatif.dan saya putuskan untuk priksa kebidan dan saya tes urine hasilnya terlihat garis 2 namun yg bawah samar hampir tidak jelaas..keesokan harinya saya tes kembali tapi haslnya kok negatif apakah saya kemungkinan hamil dok?