Penyebab Mual Saat Hamil Muda

Hamil muda sering di lewati dengan hal yang cukup berat dan kadang sangat menyiksa para ibu hamil. Bagaimana tidak, setiap pagi bahkan juga kadang seharian ibu hamil muda mengalami mual yang kadang juga di ikuti dengan muntah-muntah. 

Sebenarnya penyebab mual saat hamil muda itu apa? dan amankah untuk kesehatan ibu hamil dan janin? Mungkin pertanyaan ini yang saat ini ada dalam benak ibu hamil. Penyebab mual saat hamil bisa di sebabkan oleh beberapa faktor, sedangkan apakah aman, tentu saja aman asalkan ibu hamil tetap mengkonsumsi makanan bernutrisi untuk memenuhi kebutuhan janin walupun sedang mual dan muntah.

Penyebab Mual Saat Hamil Muda

Mual dan kadang di ikuti muntah dalam istilah dunia medis disebut "morningsickness" Biasanya terjadi pada trimester pertama dari 0-12 minggu, namuan setelah minggu ke 12 mulai berkurang. Beberapa ibu hamil juga mengalaminya hingga trimester ke 2 dan sekitar 12 % mengalami mual sampai akhir trimester 3. 

Dampak dari mual-mual ini membuat ibu hamil mengalami masa berat di awal kehamilannya. Tidak hanya mual yang di alami, terkadang juga perut terasa di kocok-kocok, nafsu makan turun drastis, kepala pusing dan setiap makan biasanya akan langsung muntah karena mual.

Agar tetap terasup nutrisinya saat masa berat ini sebaiknya makanan yang di konsumsi dari golongan buah-buahan karena biasanya buah jarang menyebakan mual. Ibu hamil dapat membaca postingan sebelumnya yang mengulas : Buah Untuk Ibu Hamil Agar Tidak Mual

Hubungan Mual Dengan Kandungan
Rupanya ada kabar gembira untuk ibu hamil di balik penderitaan yang di akibatkan mual-mual ini, mual saat hamil muda merupakan tanda-tanda bahwa janin mengalami pertumbuhan dan justru menghawairkan kalau tidak mual resiko keguguran lebih tinggi.

Walaupun kadang ada ibu hamil yang sampai melahirkan tanpa melewati masa mual-mual tapi hal ini jarang terjadi. 

Sehubungan dengan mual pada ibu hamil muda, ini di sebabkan upaya janin untuk mempertahankan dirinya dalam kandungan karena selama mual memuncak janin mengeluarkan hormon chorionic gonadotropin (HCG). 

HCG ini merangsang indung telur agar dapat memproduksi hormon progesterone yang menjamin kandungan ibu hamil tetap sehat, Namun juga membuat ibu hamil merasa sakit. 

Jadi mual saat hamil muda adalah hal yang baik dan normal walupun kadang menjadi penyebab bumil merasa tidak enak, gejala mual ini merupakan konflik antara kekuatan ibu hamil dan janin.

Setelah masa berikutnya janin memproduksi berbagai hormon yang menjadikan ibu hamil selalu ingin makan, nafsu makan tinggi dan membantu membangun jaringan buah dada, itu sebabnya mengapa wanita setelah melahirkan buada dada volumnya lebih besar.

Penyebab Mual Saat Hamil 
Beberapa faktor yang menyeybabkan ibu hamil merasakan mual di saat awal kehamilannya, berikut ini ulasannya : 

Hormon HCG (Human Chorionic Gonodotrophin)
Hormon ini di hasilkan oleh plasenta di awal kehamilan yang diduga menjadi penyebab munculnya mual dan akan menghilang dengan seiring usai kandungan.

Metabolisme Glikogen Hati
Kerja metabolisme tglikogen hati ini juga yang di duga oleh ilmu medis yang memicu adanya mual dan muntah, tapi gelajala ual ini akan menghilang saat kopensasi metabolisme glikogen di tubuh ibu hami.

Hormon Estrogen Yang Meningkat
Kadar asam lambung tinggi memicu rasa mual pada ibu hamil. Hormon estrogen meningkatkan kadar asam lambung sehingga munculnya mual, dan ini biasanya terjadi saat perut ibu hamil kosong di pagi hari.

Faktor Psikologi
Mengalami tekanan batin sehingga menimbulkan munculnya stress akan membuat tubuh semakin lemah dan penyesuaian diri terhadap hormon semakin berkurang hal ini juga di duga menjadi salah satu penyebab ibu hamil merasakan mual di awal kehamilannya.

Hal-hal yang menjadikan ibu hamil stress juga harus di jauhi untuk menjaga kesehatan janin dalam kandungan, artikel sebelumnya telah mengulasa tentang : Cara Menghilangkan Stres Saat hamil juga perlu Ibu hamil baca.

Penyebab mual saat hamil sampai saat ini belum di ketahui secara pasti, Namun dugaan yang cukup kuat karena tubuh ibu hamil kelebihan hormon estrogen dan adaptasi tubuh ibu hamil dari beberapa hormon yang kurang baik sehingga berefek pada rasa mual.
loading...

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Penyebab Mual Saat Hamil Muda"